Selamat Tinggal Keruwetan, Halo berita yang menarik dan menyegarkan, itulah tulisan yang tertera di halaman untuk mengganti tampilan FB lama dengan yang baru. Pihak Facebook mengatakan dalam siaran pers, bahwa desain tersebut terinspirasi dari tampilan Facebook di aplikasi untuk Android dan iOS.
Tentu ini akan menjadi kabar gembira bagi para pengguna facebook di komputer atau laptop, karena sekarang sudah bisa merasakan tampilan yang sama dengan HP Canggih Android, mengenal sudah lama facebook tidak mengubah tampilannya, khususnya versi Web.
Bagaimana langkah-langkahnya? yang jelas sangat mudah. Anda hanya perlu log in ke facebook, kemudian menuju ke http://www.facebook.com/about/newsfeed, lalu scroll mouse sampai ke paling bawah halaman. Terakhir yang harus anda lakukan adalah klik "Masuk Daftar Tunggu" dan "Tutup".
Update 25 agustus 2013
Dikarenakan banyak sekali pengunjung yang belum mendapati tampilan facebooknya berubah, sehingga beranggapan bahwa informasi ini kurang valid, jadi saya akan memberikan contoh screenshot akun facebook yang sudah berubah tampilannya menjadi News Feed. Dan contoh tersebut saya ambil dari akun facebook kakak perempuan saya.
Klik gambar untuk memperjelas.
Tips untuk mempercepat proses:
- Pakai foto asli wajah anda untuk dijadikan avatar
- Nama harus sesuai dengan identitas asli di KTP
- Jangan melakukan SPAM di facebook, baik itu di grup, komentar, status dan fanspage
- Umur harus 17+, tapi saya tidak tahu apakah itu masuk dalam pertimbangan atau tidak
0 komentar:
Post a Comment
Thank you for visiting our blog is very simple, please leave a good message, please do not comment that contains spam (no Spam).