Anda ingin mengisi blog Anda yang sudah hampir berdebu karena jarang dikunjungi. Pertanyaannya, apa yang mau Anda tulis? Entah kenapa ide yang biasa bermunculan dan sempat membuat Anda begitu sering mengisi blog sedang sembunyi, namun rasa bersalah akan komitmen sendiri untuk konsisten mengisi blog tidak bisa Anda acuhkan begitu saja. Bagaimana caranya agar ide itu datang? Tak perlu menunggu wangsit atau bertapa di hutan. Cukup lakukan ini. Mari dicoba.
Catatan
Bawa sebuah notebook kecil ke manapun. Tulis apa saja hal menarik yang Anda temukan di manapun ke dalam notebook tersebut. Jika Anda tak suka dengan ide membawa notebook dan pulpen, gunakan aplikasi notepad yang ada di HP atau perangkat mobile Anda. Apalagi kalau Anda sedang dalam perjalanan, coba jadikan notebook sebagai teman Anda. Bagi apa saja hal unik dan berguna sepanjang perjalanan, dan saat Anda punya waktu luang Anda bisa langsung menuangkan apa saja yang sudah Anda tulis di notebook ke blog.
Riset
Kata ini mungkin terdengar serius, padahal riset yang dimaksud bisa berbentuk ringan. Bukan berarti Anda harus menyiapkan kuesioner dan bertanya pada orang-orang lalu. Ada banyak cara melakukan riset dan bisa Anda lakukan di mana saja. Cari bahan tentang blog Anda dari sekitar. Jika Anda suka membaca, kumpulkan hal-hal yang menarik Anda di buku, majalah atau koran. Tidak begitu suka membaca?Nggak masalah, menonton film atau acara televisi pun bisa dijadikan bahan untuk menulis. Kalau blog Anda bukan blog yang mereview film atau acara, coba cari hal menarik di sebuah film lalu angkat ke dalam blog. Voila, Anda memberikan perspektif lain mengenai sebuah film yang mungkin akan berguna untuk pembaca. Mendengarkan cerita sekeliling Anda juga bisa disebut riset, coba lebarkan kuping Anda saat rekan curhat. Lalu coba cari sudut pandang lain dengan memberikan pertanyaan tenatng isu yang sama kepada beberapa orang lain. Dalam sekejap, Anda sudah bisa mendapat bahan tulisan, kan?
Rekreasi
Rekreasi tak hanya bermakna liburan. Coba perhatikan kata itu,ada kata “kreasi” di dalamnya. Gunakan waktu Anda bersenang-senang untuk berkreasi. Begitu juga dengan blog, berikan sedikit sentuhan rekreasi di dalamnya. Maksudnya adalah, jika selama ini blog Anda lebih berisi sesuatu yang informatif dan berjarak dengan pembaca, coba berikan kreasikan sesuatu yang berbeda, menghibur dan lebih pribadi. Berikan foto-foto menarik yang belum lama Anda jepret, atau pengalaman unik yang Anda temukan belum lama ini. Itulah keunggulan blog, memberikan ruang bagi Anda mengekspresikan sisi pribadi Anda. Dengan tetap memperhatikan kenyamanan pembaca, cara “rekreasi” ini bisa jadi nilai tambah untuk blog Anda.
0 komentar:
Post a Comment
Thank you for visiting our blog is very simple, please leave a good message, please do not comment that contains spam (no Spam).